Headlines News :
Home » » Rizal Ramli: Oknum Pejabat Desakkan Perpanjangan Freeport

Rizal Ramli: Oknum Pejabat Desakkan Perpanjangan Freeport

Written By ansel-boto.blogspot.com on Thursday, October 08, 2015 | 2:11 PM

MENTERI Koordinator Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli mengungkapkan adanya seorang oknum pejabat yang belum-belum sudah mendesakkan perpanjangan kontrak karya PT Freeport Indonesia, padahal kontrak yang sekarang masih berlaku hingga 2021.

Menurut Rizal, paling cepat negosiasi kontrak karya Freeport baru bisa dilakukan pada 2019, dan baginya akan lebih baik kalau tidak ada perpanjangan,

"Ada pejabat yang keblinger mau mempercepat renegosiasi itu," kata Rizal dalam sebuah event di Jakarta, Rabu (7/10). Dia tidak menyebutkan nama.

Rizal mengatakan berakhirnya kontrak Freeport akan memberi kesempatan besar bagi Indonesia untuk memperbaiki sejarah dan mengelola secara mandiri tambang di sana demi kepentingan rakyat.

"Saya betul-betul kecewa dengan mental pejabat yang seperti itu. Dia mendorong supaya dipercepat negosiasi perpanjangan kontrak Freeport dan lain-lain, padahal ini kesempatan emas untuk me-rewrite sejarah," kata Rizal. 
Sumber: http://www.beritasatu.com, 8 Oktober 2010 
Ket foto: Areal PT Freeport Indonesia di Tembagapura, Papua
SEBARKAN ARTIKEL INI :

0 komentar:

Silahkan berkomentar

Tuliskan apa pendapatmu...!

 
Didukung : Creating Website | MFILES
Copyright © 2015. Ansel Deri - All Rights Reserved
Thanks to KORAN MIGRAN
Proudly powered by Blogger