Headlines News :
Home » » Ahok Ulang Tahun Ke-50, #HBD50AHOK Jadi Trending Topic

Ahok Ulang Tahun Ke-50, #HBD50AHOK Jadi Trending Topic

Written By ansel-boto.blogspot.com on Wednesday, June 29, 2016 | 1:58 PM

PARA netizen pengguna media sosial Twitter sejak 00.00 WIB, Rabu, 29 Juni 2016, beramai-ramai mengucapkan selamat ulang tahun kepada Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Ucapan itu lalu menjadi topik yang paling banyak dicuit atau trending topic di Twitter karena riuhnya netizen yang mengucapkan selamat ulang tahun kepadanya.

Gubernur Ahok hari ini merayakan ulang tahunnya ke-50. Beramai-ramai pengguna Twitter mengucapkan ulang tahun dengan menyematkan tanda pagar #HBD50AHOK, yang merupakan singkatan dari ucapan “Happy Birthday ke-50, Ahok”. Ucapan itu pertama kali dilontarkan pemilik akun @OpaJappy yang dengan singkat menuliskan kicauannya di Twitter, “HBD50AHOK,” pada pukul 00.00 WIB.

Ucapan itu kemudian disusul akun yang selama ini vokal membela Ahok, Rudi Valinka, dengan akunnya @kurawa. “Selamat ulang Tahun my Governor @Basuki_btp yang ke 50 tahun semoga sukses dan kuat dari terpaan Hasutan Fitnah #HBD50AHOK,” ucap Rudi Valinka dalam akun Twitter-nya. Ia lantas mengajak netizen lain bersama-sama mengucapkan ulang tahun dengan tanda pagar #HBD50AHOK.

“Tulis harapan kalian kepada @Basuki_btp dengan hestek #HBD50AHOK hari ini .. semoga bisa didengar dan ditindaklanjuti beliau …,” ujarnya. Netizen kemudian beramai-ramai mencuit ucapan selamat dan tak sedikit dari mereka yang mengunggah foto masa kecil mantan Bupati Belitung Timur itu. Seperti akun Summer Rain @RennyFernandez.

Dengan mengunggah tiga foto masa kecil Ahok, ia mengucapkan selamat serta harapannya. “Selamat Ulang Tahun gubernur Jakarta, @Basuki_btp! Semoga selalu bertransformasi mjd lbh baik! #HBD50Ahok,” ucap @RennyFernandez. Kemudian akun Mas Teddy Bayupatti® ‏@tbayupatti yang mengunggah foto Ahok menggunakan baju adat Betawi. “Met Hari Lahir Bang Ahok @Basuki_btp Semoga Panjang Umur dan Jadi Gubernur Jakarta lagi Amin #HBD50AHOK,” ucap @tbayupatti.

Ada juga netizen yang tidak percaya jika Ahok kini telah berusia 50 tahun. Misalnya Rafika, pemilik akun @Rafika_fahrina “#HBD50AHOK masa sih 50? gak keliatan banget,” tuturnya. Hingga pukul 02.36 WIB, sudah ada 1.956 cuitan dengan tanda pagar #HBD50AHOK. Topik ini akhirnya membuat tanda pagar itu menjadi trending topic atau yang paling banyak dibahas di Twitter.

Basuki Tjahaja Purnama lahir di Manggar, Belitung Timur, pada 29 Juni 1966. Ia menikahi Veronica Tan dan dikaruniai tiga putra, yakni Nathania Purnama, Nicholas Purnama, dan Daud Albeenner Purnama. Sebelum menjabat Gubernur DKI, Ahok pernah menjadi Bupati Belitung Timur sebelum akhirnya duduk di Parlemen dan sempat mendampingi Joko Widodo sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Setelah Joko Widodo dilantik sebagai Presiden, Ahok menjabat Gubernur DKI Jakarta untuk periode 2014-2017. 

Sumber: Tempo.co, 29 Juni 2016 
Ket foto: Gubernur DKI Jakarta Basuki Thahaja Purnama (Ahok)didampingi sang isteri, Veronia Tan mendapat ucapan selamat dari Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriani Joko Widodo usai pelantikan sebagai Gubernur DKI Jakarta.
SEBARKAN ARTIKEL INI :

0 komentar:

Silahkan berkomentar

Tuliskan apa pendapatmu...!

 
Didukung : Creating Website | MFILES
Copyright © 2015. Ansel Deri - All Rights Reserved
Thanks to KORAN MIGRAN
Proudly powered by Blogger