Headlines News :
Home » » Resensi: Membangun Argumentasi Ilmiah

Resensi: Membangun Argumentasi Ilmiah

Written By ansel-boto.blogspot.com on Thursday, September 10, 2009 | 9:44 AM

Salah satu syarat yang harus dipenuhi seorang mahasiswa sebelum meraih gelar kesarjanaan atau doktoral adalah tuntutan menulis karya ilmiah berupa skripsi, tesis maupun disertasi, Namun, apa yang dimaksud dengan karya ilmiah atau apa rahasia menulis sebuah karya ilmiah secara baik mungkin menjadi problem lain yang kerap dihadapi para mahasiawa.

Building Your Argument: A Guide to Postgraduate Writing Skills karya Paddy O,Toole merupakan salah satu buku rujukan bagi para mahasiswa dalam menguak rahasia membangun argumentasi ilmiah. Pilihan itu tak beralasan karena salah satu kesulitan yang dihadapi para mahasiswa adalah cara memulai membangun argumentasi yang bisa dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

Buku ini secara garis besar menguraikan tiga bagian pokok yaitu (i) membaca literatur terutama membaca superfisial, membaca menyeluruh, membaca mendalam, membaca mendapatkan makna, dan membaca dan menganalisis; (ii) merekam literatur yaitu merekam referensi secara rinci, merekam argumen, dan merekam kutipan; dan (iii) penulisan karya tulis yang terdiri dari laporan, analisis, sintesis, dan kesimpulan yang terdiri dari argumen dan implikasi.

Paddy mengingatkan, dalam penulisan ilmiah dituntut beberapa hal yang harus diperhatikan. Pertama, memfokuskan karya tulis untuk menghasilkan kesimpulan-kesimpulan tepat. Kedua, mengumpulkan fakta-fakta untuk mendukung kesimpulan-kesimpulan. Ketiga, mengembangkan argumen secara logis dan sistematis. Keempat, menyajikan kesimpulan-kesimpulan dan implikasi-implikasinya.

Banyak mahasiswa berpandangan bahwa dengan mengetahui isi tulisan berarti sudah cukup baginya untuk mendapatkan nilai yang baik. Pandangan ini keliru dan tidak membuat mahasiswa bersangkutan berkembang. Mahasiswa perlu mengembangkan ketrampilan-ketrampilan berpikir analitis dan mampu mengembangkan gagasan-gagasan serta kesimpulan-kesimpulan yang dapat dipertanggungjawabkan (hal. vi).

Terkait membangun argumentasi ilmiah, pernah pula diungkapkan Dixon T dalam Bagaimana Mendapatkan yang Pertama; Pedoman Esensial dalam Kesuksesan Akademis. Karya ilmiah adalah argumen tertulis yang diperluas, menampilkan fakta-fakta dan alasan-alasan yang rasional untuk menunjukkan suatu upaya mengarahkan dan meyakinkan pembaca (2004).

Apabila judul sebuah karya ilmiah telah dirumuskan secara baik maka akan sangat mungkin dijadikan referensi (baik secara implisit maupun secara eksplisit) terhadap suatu perdebatan akademis. Siapapun akan terpanggil untuk terlibat dalam perdebatan ini, dan cara terbaik untuk terlibat di dalamnya adalah dengan membangun dan menyajikan argumentasi sendiri tentang cara-cara terbaik untuk menginterpretasikan topik-topik yang diperdebatkan.

Setelah membaca buku ini kita menemui kesimpulan yang sama. Buku ini memberikan gambaran tentang bagaimana membangun argumen ilmiah melalui kajian-kajian literatur. Membangun sebuah argumen ilmiah bukanlah suatu proses yang mudah. Sejumah cara berpikir kritis di balik sebuah esai, skripsi, tesis maupun disertasi adalah jauh lebih besar maknanya daripada muncul dalam sejumlah kata yang bertentangan dengan nilai-nilai yang positif.

Meskipun banyak orang berpikir dan berpendapat bahwa karya-karya seperti ini membutuhkan tingkat inteligensi yang tinggi, tetapi juga yang diperlukan adalah praktek-praktek yang berpijak pada pemikiran yang mendalam, upaya-upaya dan ketrampilan. Buku ini menjadikan kita orang yang trampil dalam membangun argumen ilmiah dan memahami secara benar argumen ilmiah yang dibangun (hal. 42).

Dalam bahasa penerjemahnya, buku ini juga membantu kita untuk lebih trampil dalam membaca, lebih cerdas dalam meringkas, mengalisis literatur, mensintesis gagasan-gagasan serta menarik kesimpulan-kesimpulan dari literatur-literatur untuk menjadi sebuah tulisan benar-benar ilmiah. Buku ini juga bisa membantu membedakan antara opini pribadi dan opini akademis, menemukan strategi-strategi untuk menggunakan referensi secara cermat yang pada akhirnya bermaksud menghindari plagirisme atau penjiplakan.
Ansel Deri
penulis lepas, tinggal di Jakarta

Judul : Building Your Argument: A Guide to Postgraduate Writing Skills
Penulis : Paddy O’Toole
Penerbit : Shannon Research Press, South Australia
Terjemahan : Rahasia Membangun Argumentasi Ilmiah – Pedoman Penulisan
Skripsi, Tesis, dan Disertasi
Penerjemah : Nikolaus Salo, M.Ed, seijin Paddy O’Toole
Desain & Tata Letak : Anton Kristianto
Penerbit : Pusdim, Sleman, Yogyakarta
Terbit : Juni 2009
Harga : Rp. 35.000,00
Sumber: naskah asli yang pernah dimuat harian KORAN JAKARTA
SEBARKAN ARTIKEL INI :

0 komentar:

Silahkan berkomentar

Tuliskan apa pendapatmu...!

 
Didukung : Creating Website | MFILES
Copyright © 2015. Ansel Deri - All Rights Reserved
Thanks to KORAN MIGRAN
Proudly powered by Blogger