Headlines News :
Home » » Gubernur NTT Bangun Koordinasi dengan Bupati

Gubernur NTT Bangun Koordinasi dengan Bupati

Written By ansel-boto.blogspot.com on Saturday, October 17, 2009 | 5:20 PM

Gubernur Nusa Tenggara Timur Frans Lebu Raya akan membangun koordinasi khusus dengan semua bupati dan wali kota di provinsi itu terkait tekad mengembalikan kejayaan ternak. Selanjutnya akan dibentuk tim teknis khusus untuk menyokong pengembangan ternak itu.

”Hal ini penting sebab program NTT untuk gudang ternak nasional berlaku di seluruh wilayah. Dengan keterlibatan semua bupati dalam tim teknis, diharapkan akan dicapai kesepahaman bersama sehingga pelaksanaan program ini dapat berjalan dengan baik,” kata Gubernur NTT pada acara panen perdana pembibitan jagung di Kebun Misi Keuskupan Maumere di Desa Nangahale, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka, Jumat (16/10).

Pada seminar sehari bertopik pengembangan ternak sapi NTT di Kupang akhir September lalu, Frans Lebu Raya menyatakan, berbagai hal yang mengemuka dalam seminar itu perlu ditindaklanjuti dengan pertemuan tim teknis dalam waktu dekat. Pertemuan itu akan melibatkan sejumlah elemen, terutama ahli dari perguruan tinggi di NTT.
 
Menurut Frans Lebu Raya, pertemuan tim teknis hingga kini belum terealisasi karena masalah kesesuaian waktu saja. Namun, dia juga mengharapkan dukungan aktif dari berbagai pihak, termasuk media, sebagaimana seminar di Universitas Katolik Widya Mandira, Kupang, tiga pekan lalu.
 
Secara terpisah, Rektor Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, Prof Dr Frans Umbu Datta, mengatakan, upaya mengembalikan NTT sebagai gudang ternak nasional itu perlu dilakukan secara simultan, misalkan hingga tahun 2025.
 
”Komposisi sekitar 65 persen petani atau peternak di NTT yang tidak tamat SD untuk mengatasi ketertinggalan selama 50 tahun pun akan sulit dicapai. SDM (sumber daya manusia) petani perlu ditingkatkan. Begitu pula dengan tahapan yang jelas dan terukur harus ditempuh, antara lain pembibitan sapi, termasuk persoalan pakan ternak, dan ketersediaan air juga perlu diupayakan,” kata Frans Umbu Datta.
Sumber: Kompas, 17 Oktober 2009
SEBARKAN ARTIKEL INI :

0 komentar:

Silahkan berkomentar

Tuliskan apa pendapatmu...!

 
Didukung : Creating Website | MFILES
Copyright © 2015. Ansel Deri - All Rights Reserved
Thanks to KORAN MIGRAN
Proudly powered by Blogger